All New Ertiga akhirnya diluncurkan secara resmi oleh Suzuki di ajang IIMS 2018. Walaupun tampang All New Ertiga telah bocor kemarin, namun hadirnya All New Ertiga ini justru membuat pengunjung IIMS penasaran dan langsung mengerubuti mobil ini.
Ertiga terbaru ini kini mengusung konsep dengan tampilan stylish dan elegan. Yups, kalau melihat All New Ertiga ini kita akan langsung mengira bahwa All New Ertiga adalah saudara kandung dari Xpander, terutama kalau dilihat dari belakang. Namun kalau Xpander terlihat sporty, All New Ertiga justru terlihat sangat elegan. Ertiga baru ini hadir dengan New front chrome grille yang lebih elegan, headlamp baru serta fog lamp baru yang mengubah tampilannya secara keseluruhan.
“Hari ini saya sangat senang, memperkenalkan kepada kalian, All New Ertiga,” kata Satosi Kasahara, Chief Engineer Ertiga Suzuki Motor Corporation.
All New Ertiga hadir dalam empat varian, yaitu GL, GA, GX, dan GX ESP. Untuk fiturnya sendiri sebenarnya sudah bocor dan saya tulis di artikel ini: Bocor, Begini Tampang dan Fitur All New Ertiga. Pakai Mesin 1.500 cc Lho!
Nah kalau untuk spesifikasi resminya, mobil ini menggendong mesin baru K15B 1,500 cc DOHV VVT dengan tenaga 104,7 ps/6.000 rpm dan torsi 138Nm/4.400 rpm. Berikut spesifikasinya:
- Mesin K15B, DOHC, VVT
- Isi Silinder 1.462 cc
- Jumlah Katup 16
- Jumlah Silinder 4
- Diameter x Langkah 74,0 x 85,0 mm
- Perbandingan Kompresi 10,5
- Daya Maksimum 104,7/6.000 PS/rpm
- Momem Puntir Maksimum 138/4.400 Nm/rpm
- Sistem Bahan Bakar Multipoint injection
- Dimensi 4.395 mm x 1.735 mm x 1.690 mm
- Jarak Poros Roda 2.740 mm
- Jarak Terendah 180 mm
- Radius Putar Minimum 5,2 m
- Tempat Duduk 7 Orang
- Tangki Bahan Bakar 45 Liter
Sayangnya untuk harga yang ditawarkan masih disimpan rapat-rapat dan belum diketahui kapan akan diumumkan. Namun kabarnya mobil ini mengalami kenaikan harga sekitar 10 hingga 15 juta rupiah, jadi kemungkinan akan berada di kisaran harga Rp200 jutaan hingga Rp255 jutaan.
Related Post
- Inilah Mobil-mobil yang Mendapat Diskon PPnBM, Termasuk Toyota Raize dan Daihatsu Rocky!!
- Toyota New Agya Hadir dengan Harga Hingga 169 Jutaan, Masih Layak Disebut LCGC?
- Suzuki XL7 Sapa Warga Batam, Sudah Murah Banyak Promonya Lagi!
- Suzuki XL7 Mengaspal Di Indonesia, Paling Murah di Kelasnya!
- Toyota Raize Hadir Sebagai Pengganti Rush. Pakai Mesin Turbo 3 Silinder 98 PS!
- Honda Jazz/Fit 2020 Buka Selubung di Tokyo Motor Show 2019, Hadir dalam 5 Varian
- Brosur Honda Jazz/Fit 2020 Bocor, Ada Versi Crossover Juga!
- Esemka Unggah Foto-foto Garuda 1, Segera Diluncurkan Nih!
- Mesin Legendaris Subaru, EJ20 Segera Berakhir dengan EJ20 Final Edition!
- New Daihatsu Sigra: Banyak Berubah Tapi Harga Hanya Naik Sedikit
Pingback: Harga All New Ertiga Diumumkan, Mulai Dari 193 Juta Rupiah | MivecBlog.com
Pingback: Test Drive All New Ertiga di Batam Berhadiah All New Ertiga dan GSX-R150, Mau? | MivecBlog.com